en id

PENYALURAN TAHAP III 2018, BANDARA EL TARI GELONTORKAN RP. 380 JUTA

06 Sep 2018

kembali ke list


Kupang (06/09) – PT. Angkasa Pura Bandara El Tari sebagai salah satu BUMN yang mempunyai program CSR kembali memberikan bantuan berupa Bina Lingkungan dan Kemitraan kepada pengusaha kecil menengah

Pada kesempatan kali ini General Manager Bandara El Tari yang diwakili oleh PTS. Sales & Shared Services Department Head Andi Budiman menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Mitra Binaan yang telah melaksanakan kewajibannya dengan baik sehingga memperoleh kembali pinjaman tahap kedua

“Kami atas nama Manajemen Bandara El Tari menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Bapak, Ibu baik yang memperoleh pinjaman kemitraan maupun Bina Lingkungan” Ujar Andi Budiman

Lebih lanjut ditambahkan “kami harap Bapak, Ibu penerima bantuan Bina Lingkungan maupun kemitraan ini dapat bekerjasama dengan baik kedepannya. Artinya untuk Bina Lingkungan karena dana yang diberikan bersifat dana hibah kami harap dapat mempergunakan dana sesuai dengan proposal yang diajukan, dan untuk Bapak, Ibu penerima program kemitraan agar dapat kooperatif dalam memberikan angsuran secara teratur, menyampaikan kepada kami apabila ada kendala dalam perjalanan dikemudian hari” tambah Andi Budiman

Untuk penyaluran tahap ketiga bulan September tahun 2018 ini terdapat 3 (tiga) program kemitraan yakni Kios Sembako Cristiana tahap kedua Rp. 125 juta, Tenun Ikat Ina Sabu tahap pertama Rp. 70 juta, Meubel Neoly Rp.75 juta dan 4 (empat) program bina lingkungan dari sektor renovasi/pembenahan tempat ibadah yakni renovasi Masjid Haji Mambrur di Boneana II & renovasi Pura Agung Giri Kerta Bhuawana masing-masing Rp. 20 juta, serta Bakti sosial, pengobatan gratis dan penyuluhan HIV, AIDS dan IMS dari FKM UNDANA sebesar Rp. 20 Juta dan Bakti Sosial kerjasama dengan TNI AU El Tari sebesar Rp. 50 Juta.